Akhirnya hari ini pasang internet juga.. Sebelumnya sih menggunakan internet kampus secara ilegal...
Providernya China Telecom (中国电信) bandwidth up too 1 Mbps, setahun 780 Yuan (dengan kurs sekarang sekitar Rp 1.400.000). Cukup murah dibandingkan dengan tarif di Indonesia. Tetapi hari pertama pemasangan, masih terlalu tidak stabil...
Suhu udara disini 12 ° Celcius. Dingin sekali. Memakai baju 3 lapis, kaus kaki 3 lapis, celana 2 lapis, masih saja terasa dingin.... . Laoshi (老师= guru) saya berkata, musim semi di Guangzhou paling tidak enak, karena cuacanya sering berubah-ubah. Kadang dingin, kadang panas, kadang hujan, kadang matahari bersinar terang. Ada ungkapan yang digunakan untuk menyebut cuaca seperti ini : ”三月天,孩子脸“ (san tian yue, hai zi lian) yang artinya : Hari-hari di bulan ke-3 (maret), seperti muka anak-anak, kadang tertawa, kadang menangis, cepat berubahnya.
Beberapa hari terakhir hujan terus, cucian juga lama keringnya. Panas salah, dingin salah, hujan salah..... Susah jadi manusia.
Hari jumat kemarin, kelas saya mendapatkan Zuo ye (作业-pekerjaan rumah ) yang cukup unik dari 老师 pelajaran Kou yu (口语-Percakapan sehari-hari). Setiap murid harus pergi seorang diri ke suatu tempat, berbincang-bincang dengan orang Tionghoa yang ditemuinya, lalu mempresentasikan laporannya dikelas. Pergi berdua juga diperbolehkan, tetapi syaratnya harus dengan orang Tionghoa . Intinya, Laoshi menganjurkan kami untuk mencari teman orang Tionghoa asli.
Untuk PR ini, besok rencananya saya akan pergi ke 3 tempat yaitu : 六榕寺,光孝寺,陈家祠 (berturut-turut : Liu Rong Si, Guang Xiao Xi, Chen Jia Ci). 2 Tempat pertama adalah suatu tempat sembahyang umat Buddha, dan tempat terakhir adalah tempat sejarah peninggalan keluarga 陈 (Chen). Untuk lokasi pastinya sih masih belum tahu, berhubung hanya sekedar tahu tempatnya dari sebuah peta dan buku wisata kota Guangzhou . Jadi, ya siap-siap tersesat saja.
Ok sampai disini dulu, istirahat, besok bangun pagi, isi perut, ambil uang, recharge kartu 羊城通, lalu pergi travelling.
FYI:
What is 羊城通(Yang Cheng Tong)
羊城通 Picture
再见
Saturday, 7 March 2009
Akhirnya pasang internet juga
Posted by
Dhananjaya on 10:20 pm
Labels: chinese proverb, Guangzhou, Jinan University, Travelling, Yang Cheng Tong
Labels: chinese proverb, Guangzhou, Jinan University, Travelling, Yang Cheng Tong
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment